Bahan TC – Setiap orang membutuhkan dan menggunakan sandang karena merupakan kebutuhan primer mereka.
Salah satu jenis pakaian untuk jalan-jalan santai atau istirahat adalah kaos.
Dengan adanya bahan TC (Teteron Cotton) sebagai material penyusun kaos, bisa meningkatkan daya beli masyarakat karena harganya yang relatif lebih murah.
Pengertian Bahan Teteron Cotton
Seperti telah dibahas di atas bahwa dalam pembuatan kaos umumnya menggunkan bahan-bahan cotton combed.
Masing-masing di antaranya mempunyai karakter serta kelebihannya sendiri. Dasar keduanya terbuat dari material kapas alami.
Bahan teteron cotton atau biasa disingkat dengan TC, dalam dunia industri konveksi kaos banyak dipergunakan.
Jenis ini merupakan kombinasi dari dua material yaitu Polylester berpadu meterial bahan Katun.
Kemudian dicampurkan dan menghasilkan tipe kain yang baru serta memiliki karakter unik.
Bahan dasar pembuatan jenis kain katun berasal dari kapas alami, dimana mempunyai sifat halus dan lembut.
Sedangkan Polylester sendiri dibuat menggunakan material serat synthetic fiberpoly, dengan karekter yang dipunyai adalah tidak menyerap keringat juga agak saat panas dipakai.
Penyebabnya adalah karena biasa dipakai untuk membuat biji plastik.
Namun kelebihannya adalah dari segi kekuatannya.
Kain dengan jenis Polyester tahan meskipun harus direndam lama dalam air, bahkan sampai tiga jam menggunakan larutan pemutih atau pembersih kimia bersifat keras.
Karakteristik Bahan TC
Sejak tahun 1958, bahan TC (teteron Cotton) mulai diproduksi oleh perusahaan Teijin dan Toray Industries.
Hal tersebut karena pada saat itu Toyo Rayon sang pemilik, membuat tipe baru dalam industri kaos.
Dasarnya karena jenis pakaian kaos banyak diminati namun harganya mahal.
Maka dari itu terciptanya bahan ini, karena secara harga relatife lebih murah dan kualitasnya tidak turun jauh.
Karakter yang dimiliki oleh jenis Teteron Cotton tidak mudah kusut. Kemudian juga berbeda dengan material lain, karena tidak mudah melar.
Meskipun kadang saat dipakai kurang nyaman, karena karakter dari Polyester yang kurang menyerap keringat.
Hal tersebut disebabkan karena, kombinasi jenis Cotton lebih sedikit sekitar 35% saja.
Namun perkembangan di dunia konveksi sendiri membawa dampak baik dalam sifat kain ini.
Sekarang telah ditemukan jenis kain Teteron Cotton yang lembut dan halus.
Hal tersebut didapat dengan menambahkan sebuah bahan kimia kedalam pembuatannya.
Sehingga mengubah karakter dasarnya, umumnya di dunia konveksi biasa disebut menggunakan nama TC Soft.
Kelebihan Bahan TC
Beberapa pengguna lebih menyukai jenis ini dengan berbagai alasan. Dan berikut di antaranya:
- Daya tahan
Kelebihan pertama jenis bahan Teteron Cotton atau TC adalah kuat.
Seperti telah dijelaskan di atas bahwa merupakan kain yang terbuat dari Polylester dimana bagus secara durability.
Maka kaos material ini biasanya lebih tahan saat direndam dengan larutan pemutih untuk waktu lama.
- Tampilan
Kelebihan kedua yang dimiliki jenis bahan Teteron Cotton adalah secara tampilan.
Kaos dengan material ini tidak mudah kusut bahkan saat diremas, sehingga saat dipakai akan selalu tampak rapi.
Hal tersebut berbeda jika TShirt dari katun biasa dimana kadang berkerut, apalagi setelah dicuci.
- Ekonomis
Kelebihan ketiga yang dimiliki oleh bahan Teteron Cotton adalah harganya ekonomis.
Hal tersebut cocok menjadikannya pilihan jika membutuhkan material kaos dalam jumlah banyak.
Jenis ini umumnya digunakan untuk pembuatan kaos partai, baju olahraga, maupun kaos promosi.
Bahan TC selain digunakan untuk membuat kaos juga digunakan untuk membuat produk lainnya seperti untuk pembuatan bendera dengan jenis TC-1 dan TC2.
Itulah tadi beberapa pembahasan singkat mengenai bahan TC (Teteron Cotton).
Dimana pada masa sekarang banyak peminat dari pakaian kaos. Maka material ini bisa jadi pilihan dengan kelebihan serta karakteristiknya yang unik.