Home » Kenali Perbedaan Kemeja dan Hem di Sini!

Kenali Perbedaan Kemeja dan Hem di Sini!

Banyak orang yang ternyata tidak tahu apa saja perbedaan kemeja dan hem sebelum memakai langsung. Meski banyak yang menganggap kedua pakaian ini sama, ternyata ada beberapa hal penting yang membedakan.

Sebelum menentukan mana pakaian yang akan dipilih di sebuah acara, sebaiknya kenali beberapa perbedaan tersebut. Mari simak apa saja perbedaan yang dimaksudkan tersebut, secara lengkap dalam uraian di bawah ini:

1.  Arti dari Istilah

Perbedaan yang pertama tentu saja bisa dilihat dari segi istilah atau arti sederhana dari pakaiannya. Misalnya saja, secara sederhana, kata hem sendiri bisa diartikan sebagai “garis” atau bagian garis di pakaian.

Beda halnya dengan kemeja yang memiliki arti yang lebih kompleks, sebagai sebuah pakaian secara utuh. Kemeja bisa dipahami sebagai pakaian dengan model kerah di atas dan memiliki kancing lurus ke bawah.

2.  Bahan yang Digunakan

Kemudian ada perbedaan yang lainnya, antara pakaian kemeja dan hem, didasarkan pada bahan yang dipakai. Untuk hem sendiri biasanya akan memiliki bahan yang lebih tebal, sebut saja wol dan denim.

Beda halnya dengan kemeja yang ternyata memiliki bahan yang lembut dan tentu saja mengutamakan kenyamanan. Beberapa bahan yang biasanya dipakai tak lain adalah linen atau mungkin bahan polyester yang lebih umum.

3. Jenis dan Model Baju

Sementara itu, untuk perbedaan kemeja dan hem yang ketiga ini, lebih berfokus pada jenis bajunya. Untuk hem sendiri, bisa dipecah menjadi hem dengan motif polos dan hem motif yang kotak-kotak.

Namun untuk kemeja sendiri biasanya dibedakan menjadi beberapa, seperti kemeja panel dan kemeja flanel. Ditambah ada juga kemeja putih yang bernuansa formal dan kemeja kotak-kotak cocok untuk berbagai acara.

4. Model Jahitan Bagian Bawah

Jangan sampai tak tahu, perbedaan dari hem dan kemeja sendiri bisa dilihat dari jahitan bawahnya. Untuk hem sendiri, biasanya bagian bawah dari pakaiannya terlihat tidak rapi karena memang tidak dijahit.

Beda halnya dengan kemeja yang sejak awal mengutamakan aspek kerapian sehingga semua jahitannya terlihat memuaskan. Jahitan di bagian bawah merupakan salah satu persiapan jika nanti kemeja tidak dimasukkan ke celana.

5. Teknik saat Menjahit

Perbedaan yang terakhir ada pada tipe teknik menjahit yang digunakan untuk hem ataupun untuk kemeja. Biasanya penjahit akan memilih teknik jahit yang lurus atau zig zag saat menjahit pakaian hem.

Beda halnya dengan teknik menjahit untuk kemeja yang lebih dikenal dengan nama sistem “ban berjalan”. Sistem ini lebih berfokus pada menyelesaikan setiap bagian sesuai dengan urutan jahit yang sudah dibuat.

Itulah beberapa perbedaan kemeja dan hem yang wajib diketahui. Ada yang dilihat dari bahan yang dipakai dan ada yang dibedakan dari teknik saat menjahit. Kedua pakaian ini bisa diperoleh melalui jasa konveksi baju.

 

error: Content is protected !!