Home » 5 Ciri Ciri Jam Casio Original Paling Dasar

5 Ciri Ciri Jam Casio Original Paling Dasar

Jam tangan dengan merk Casio juga tidak rentan terhadap kemunculan jenis KW-nya. Oleh karenanya, pembeli harus paham ciri ciri jam Casio original secara menyeluruh. Jika cirinya tidak diperhatikan, maka bisa jadi akan mendapat produk palsu.

Pada artikel ini, akan dibahas lima ciri-ciri dari jam Casio yang asli. Agar proses pemilihannya tidak sampai salah, maka perhatikan pembahasan ini sampai selesai. Inilah lima ciri-ciri tersebut dengan segala penjabarannya:

1. Logonya Jelas

Perlu dipahami bahwa Casio asli memiliki ciri pada logo dengan tulisan jelas. Tidak ada plesetan nama sehingga tertulis yang bukan Casio. Jika ada Casio dengan logo bertuliskan kata berbeda, maka produk tersebut sudah pasti palsu.

Kemudian pada bagian detail logo lainnya akan rapi dan tidak asal-asalan. Baik itu dilihat dari depan atau belakang sama-sama memperlihatkan susunan yang rapi. Hal ini bisa dilihat dengan mata secara langsung bahkan untuk orang awam.

2. Memiliki Nomor Seri yang Terdaftar

Semua jam Casio memiliki nomor seri yang tertera di produk dan kartu garansinya. Setiap jam akan memiliki nomor seri berbeda yang bisa dicek. Langsung aja cek nomor serinya di situs resmi Casio dan lihat hasilnya.

Apabila nomor seri yang dimasukkan ternyata sudah terdaftar, maka bisa dipastikan produk ini original. Namun jika nomor serinya tidak tertera di situs resminya, maka bisa dipastikan jam tersebut adalah produk KW atau palsu.

3. Memiliki Sertifikat Keaslian

Ciri ciri jam Casio original selanjutnya adalah memiliki sertifikat keaslian. Jadi, semua jam Casio yang asli akan dilengkapi dengan sertifikat keaslian yang menunjukkan bahwa produk tersebut memang asli dan bukan KW.

Nantinya, sertifikat keaslian ini akan diserahkan saat pembelian dilakukan bersamaan dengan manual book dan kartu garansi. Jika produk Casio tidak memiliki sertifikat ini, maka bisa dipastikan produknya palsu dan jangan dibeli.

4. Gerakan Jarumnya Teratur

Poin ciri keempat ini bisa dilihat secara langsung dari gerakan jarumnya. Untuk Casio yang original, gerakan jamnya akan lebih teratur, halus, dan sangat lancar. Hal ini dikarenakan teknologi Quartz yang dipakai sangat berkualitas.

Sedangkan untuk Casio yang palsu, memiliki gerakan jarum yang tidak teratur, cenderung tidak mulus, dan terlihat sangat terhambat. Jadi secara keseluruhan, gerakannya akan sangat kasar dan tidak nyaman untuk dilihat.

5. Tidak Ada Cacat Produk

Casio dibuat dengan teknologi tinggi oleh para ahli. Biasanya, produk Casio yang cacat tidak akan dipasarkan dan akan langsung masuk produk gagal. Namun jika terlihat kecacatan produk, maka jangan dibeli karena bisa jadi produk tersebut KW.

Semua ciri ciri jam Casio original yang sudah dijelaskan tersebut harus dipahami dengan baik. Melalui ciri-ciri yang ada, maka pembeli bisa lebih selektif saat melakukan pemilihan. Dengan demikian, produk yang dibeli akan lebih terjaga.

error: Content is protected !!